Monday, September 10, 2007

Korelasi Perkiraan Harga BBM (BBMWATCH Vs Pertamina)

Dengan menggunakan Formula Koefisien Korelasi Linear Sederhana, BBMWATCH membandingkan hasil perhitungan harga BBM bulanan (versi internal) dengan hasil perhitungan Pertamina yang berlaku secara bulanan pula. Perlu diketahui bahwa BBMWATCH menggunakan acuan harga yang berbeda. BBMWATCH menggunakan harga FOB Singapore sebagai acuannya, sedangkan Pertamina memakai MOPS (Mean of Platts Singapore). Periode harga dimulai dari Januari 2007 hingga September 2007. Meski secara aturan statistik periode ini begitu pendek dan tidak memenuhi syarat signifikan namun kami akan memperbaikinya lalu dipublikasikan pada blog di waktu mendatang.

Periode Data : Januari 2007 – September 2007
+ Korelasi Premium BBMWATCH – Premium Pertamina : 0,967
+ Korelasi Minyak Tanah BBMWATCH – Minyak Tanah Pertamina : 0,951
+ Korelasi Solar BBMWATCH – M Solar Transp Pertamina : 0,985
+ Korelasi Solar BBMWATCH – M Solar Industri Pertamina : 0,985
+ Korelasi Solar BBMWATCH – M Diesel Pertamina : 0,979
+ Korelasi M Bakar BBMWATCH – M Bakar Pertamina : 0,965
+ Korelasi Solar BBMWATCH – Pertamina DEX : 0,951
+ Korelasi Premium BBMWATCH – Pertamax Plus Pertamina : 0,973
+ Korelasi Premium BBMWATCH – Pertamax Pertamina : 0,988
+ Korelasi Premium BBMWATCH – Biopertamax Pertamina : 0,988

Catatan :
+ Nilai Koefisien Korelasi mendekati 1 berarti terdapat hubungan kuat dan signifikan dan bergerak searah antara 2 (dua) variabel data.
+ Nilai Koefisien Korelasi mendekati 0 berarti tidak terdapat hubungan antara 2 (dua) variabel data.
+ Nilai Koefisien Korelasi mendekati -1 berarti terdapat hubungan kuat dan signifikan namun bergerak secara terbalik antara 2 (dua) variabel data.


Kesimpulan :
+ Hasil perhitungan beberapa jenis bahan bakar oleh BBMWATCH mendekati hasil perhitungan sejumlah bahan bakar yang dilakukan oleh Pertamina dengan Nilai Koefisien Korelasi mendekati 1.
+ Jenis bahan bakar yang baru bisa dihitung oleh BBMWATCH mencapai 4 jenis yaitu : Premium, Minyak Tanah, Solar, dan Minyak Bakar. Meski demikian, BBMWATCH mencoba mempersamakan karakteristik antara jenis bahan bakar tersebut dengan jenis bahan bakar yang dihitung dan dijual oleh Pertamina. Misal Premium dengan Premium, Solar dengan Pertamina DEX, Premium dengan Biopertamax.



Perbandingan Perhitungan Harga sejumlah BBM antara BBMWATCH dan Pertamina (Wilayah 1) - Rp/liter

Premium BBMWATCH Vs Premium Pertamina (Januari 2007 – September 2007)
BBMWATCH : 4.790 – 4.703 – 4.597 – 5.453 – 5.752 – 6.226 – 6.188 – 6.208 – 5.945
Pertamina : 4.838,05 – 4.080 – 4.650,60 – 5.459,05 – 5.885,70 – 6.400,90 – 6.179,33 – 6.346,85 – 5.877,65

Solar BBMWATCH Vs Solar Industri Pertamina (Jan 2007 – Sep 2007)
BBMWATCH : 5.151 – 4.870 – 4.971 – 5.234 – 5.533 – 5.802 – 5.806 – 6.032 – 6.254
Pertamina : 4.983 – 4.895 – 4.983 – 5.126 – 5.660,60 – 5.797 – 5.838,70 – 6.187,50 – 6.254,60

M Tanah BBMWATCH Vs M Tanah Pertamina (Jan 2007 – Sep 2007)
BBMWATCH : 5.614 – 5.250 – 5.090 – 5.401 – 5.618 – 5.855 – 5.845 – 6.168 – 6.370
Pertamina : 5.540,70 – 4.813 – 5.152,40 – 5.370,20 – 5.672,70 – 5.834,40 – 5.926,49 – 6.256,80 – 6.312,90

M Bakar BBMWATCH Vs M Bakar Pertamina (Mar 2007 – Sep 2007)
BBMWATCH : 3.221 – 3.364 – 3.766 – 3.861 – 3.838 – 4.142 – 4.442
Pertamina : 3.205,40 – 3.221,90 – 3.587,10 – 3.699,30 – 3.950 – 4.250,40 – 4.370,30



Unit Pengembangan Data dan Media
BBMWATCH Research Indonesia

No comments: